Uncategorized

‘Gebyar Semangat di Era Pandemi’ Cara SDS Ananda Pilih Tema Kemerdekaan

PEOPLENESIA.COM – Guna mengobarkan semangat kemerdekaan di Era Pandemi Covid 19, SDS Ananda Bekasi gelar perlombaan dengan mengangkat teka “gebyar semangat di era pamdemi”. Jumat 17 Agustus 2021

Bagaimana tidak, meski sudah hampir dua tahun lamanya melakukan pembelajaran daring (Online), para guru SDS Ananda tetap tidak lupa dalam hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang jatuh pada 17 Agustus.

Wakil Kepala Bidan Kesiswaan, Nurmansyah Suganda mengatakan meski masih dalam pandemi covid 19 namun SDS Ananda tetap mengobarkan semangat 45 dengan menghadirkan beberapa perlombaan bagi para staf pengajar.

“Walaupun di pandemi kita harus tetap mengobarkan semangat, salah satunya kita bikin perlombaan untuk para guru, tapi meskipun hari ini ada perlombaan, kita tetap mematuhin protokol kesehatan,” ucapnya Jumat (17/8/2021).

Dirinya mengungkapkan, perlombaan yang di pilih pada 17 Agustus tahun ini berbeda dari tahun sebelumnya, yang mana lomba tersebut adalah, lomba  yel-yel dalam 3 bahasa, yakni indonesia, inggris, mandarin. Selain itu ada lomba memasukan paku kedalam botol dan dilanjut dengan lomba voly sarung. Yang mana semua perlombaan tersebut dilakukan antar tim perwakilan dari masing-masing kelas.

Meski masih dalam suasana pandemi, namun antusias semangat para guru untuk berjuang dalam perlombaan pun sangat terlihat , pihak panitia juga kesulitan dalam memilih pemenang, terlebih lagi untuk lomba yel-yel. Yang mana dalam perlombaan ini peserta memperagakan yel-yel harus memakai tiga bahasa, yakni Indonesia, Inggris dan Mandarin.

Namun dalam hasil seleksi yang sangat ketat, Pihaknya berhasil memilih kelas 5 untuk menjadi juara Yel-yel dalam 3 bahasa, dan bukan hanya lomba yel-yel, panitia juga menghadirkan juara umum, yang mana juara tersebut jatuh pada tim dari kelas 4. 

“Tentunya dengan juara-juara ini makin menyemarakan pergelaran lomba 17 Agustusan, dan semoga bukan hanya moment hadiahnya tapi lebih ke moment perjuanganya untuk mendapatkan kemenangan,” tandasnya.

Leave a Comment

Your email address will not be published.

You may also like