Festival Nasi Uduk Kota Bekasi Edukasi Pengenalan Warisan Budaya Indonesia

Last Updated: September 1, 2024By

PEOPLENESIA.COM – Festival Nasi Uduk Kota Bekasi digelar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke 79 Tahun. Nasi uduk bukan hanya sekadar hidangan, melainkan juga bagian dari warisan budaya Indonesia. Kelezatan dan keragaman variasinya mencerminkan keberagaman budaya dan tradisi kuliner Nusantara.

Festival Nasi Uduk Kota Bekasi yang diselenggarakan APJI DPC Kota Bekasi besinergi bersama MES Bekasi dan didukung penuh oleh PEMKOT Kota Bekasi mempersembahakan rangkaian kegiatan yakni 1000 Nasi Uduk Gratis, Bantuan Modal kepada 12 pelaku UMKM Nasi dari Ketua Umum APJI Tashya Megananda, Lomba hias tumpeng HUT RI ke 79 yang terdiri dari 26 group, Cooking demo, Bazar UMKM Bekasi sebanyak 40 pelaku UMKM, APJI CORNER – Pojok UMKM Naik Level (NIB, Halal, Penjamah Makanan), Pemeriksaan Kesehatan Gratis, dan Penampilan kesenian dan budaya Jawa Barat serta hiburan lagu yang bernuansa patriotik dan budaya Indonesia.

Ira Dyah Loka, Ketua Pelaksana mengatakan pihaknya optimis, gelaran Festival Nasi Uduk Bekasi ini bukan sekadar seremonial dalam rangka memperingati HUT RI yang jatuh pada 17 Agustus. Tapi pesannya agar masyarakat ikut mencintai kuliner tradisional Nasi Uduk dan melestarikan dengan ikut mengkonsumsi dan mempromosikan sehingga turut memberdayakan para usahawan kecil nasi uduk Bekasi.

“Dengan adanya keterlibatan pemerintah Kota Bekasi, swasta dan penayangan kegiatan ini di 8 media partner maka Festival Nasi Uduk ini dapat menjadi sarana yang tepat untuk mempromosikan Nasi Uduk sebagai kuliner warisan budaya sekaligus dalam rangka pemberdayaan UMKM Bekasi, “ucapnya.

Smeentara itu, Penjabat (Pj) Walikota Bekas, Raden Gani Muhamad turut hadir dan memberikan apresiasi penyelenggara kegiatan ini karena di Kota Bekasi sangat terkenal dengan khas makanan maupun budaya daerah yang dikenal dengan Betawi.

“Festival yang berlangsung ini adalah bentuk pelestarian kuliner nasi uduk , merupakan makanan tradisional warisan nusantara yang terus akan tetap dijaga,” ungkap Penjabat (Pj) Walikota Bekas, Raden Gani Muhamad kepada media di Kantor Walikota Bekasi.

Festival Nasi Uduk yang diselenggarakan oleh APJI DPC Kota Bekasi bertujuan untuk melestarikan makanan khas daerah dan menumbuhkan nilai UMKM di Kota Bekasi. Kegiatan yang dibuat oleh APJI ini merupakan karya yang luar biasa dengan menampilkan keunikan dari berbagai macam makanan , yang dihias dan punya cita rasa berbeda-beda, oleh Karena itu banyaknya kuliner ini terutamanya ialah khas dari Kota Bekasi ini Nasi Uduk.

Oleh karena itu Gani menyambut baik terhadap kegiatan ini sebagai upaya memotivasi dan meningkatkan pemahaman para pelaku usaha Nasi Uduk serta sebagai penguatan kemitraan.

“ Apresiasi setinggi-tingginya. Banyak kreasi atau kreatifitas yang dipersembahkan dalam kuliner pada pagi ini, dari mulai tumpeng juga udah keliatan unik apa lagi cita rasanya, udah pasti enak tentunya kan.” tandasnya.

latest video

Loading...

news via inbox

Silahkan berlangganan melalui Email jika Anda ingin mendapatkan berita terbaru dari Peoplenesia

Leave A Comment